GUYUB RUKUN SELAWASE SEDULURAN
Reuni 20 Tahun Angkatan ’96
SMP Negeri 4 Cirebon
Cisarua Bogor, 2-3 April 2016
Dua puluh tahun kita berpisah, dua puluh tahun pula usia kita bertambah.
Reuni 20 Tahun Angkatan ’96 SMP Negeri 4 Cirebon baru saja diselenggarakan dengan penuh sukacita dalam suasana yang penuh kekeluargaan, sesuai dengan jargon yang diusung “Guyub Rukun Selawase Seduluran”. Untuk menandai reuni pertama angkatan ’96 sejak kelulusan 20 tahun yang lalu, panitia penyelenggara memutuskan untuk membuat sesuatu yang berbeda: menyelenggarakan reuni di luar kota selama 2 hari. Hasilnya, luapan kebahagiaan yang tidak pernah terbayangkan sama sekali sebelumnya oleh setiap peserta reuni yang hadir.
Rekan alumni dan para guru yang hadir berfoto bersama |
Penyelenggaraan acara ini bertempat di Wisma Energi Cisarua, Bogor, pada tanggal 2 dan 3 April 2016. Tidak hanya para rekan-rekan alumni yang hadir, tapi juga panitia turut mengundang para guru baik yang aktif maupun yang sudah tidak aktif sebagai penghormatan atas jasa-jasa dan dedikasi mereka dalam membina para alumni semasa di sekolah.
Meskipun acara sudah dibuka secara resmi, namun keakraban yang sudah terpisah sekian lama selama 20 tahun bukanlah sesuatu yang mudah untuk dipertemukan kembali bersama-sama dalam satu kesempatan. Untunglah berkat acara-acara yang dipersiapkan panitia seperti permainan dan perlombaan yang membutuhkan interaksi dan kerjasama para rekan alumni berhasil mencairkan suasana yang pada awalnya sedikit kaku. Perlahan-lahan keakraban yang sudah sekian lama terpendam akhirnya muncul kembali ke permukaan, seolah-olah mereka hanyalah anak-anak yang baru saja lulus beberapa bulan yang lalu.
Acara permainan yang dipersiapkan panitia berhasil mencairkan suasana yang sempat kaku |
Acara puncak pada malam hari ditandai dengan sambutan dari para guru yang diwakili Bapak Chambali dan Bapak Farhan, yang luar biasa berbahagia dan sangat mengapresiasi atas terselenggaranya acara reuni yang ditampilkan secara berbeda ini. Acara kemudian dilanjutkan dengan hiburan live music yang disusul dengan api unggun dan kembang api serta penglepasan beberapa lampion sebagai simbol doa dan harapan untuk masa depan angkatan ’96 dan segenap almamater SMP Negeri 4 Cirebon. Acara malam tersebut ditutup dengan renungan bersama yang penuh khidmat ketika lewat tengah malam.
Penyalaan api unggun dan penglepasan beberapa lampion di penghujung acara malam |
Keesokan harinya saat acara hari terakhir berlangsung, suasana keakraban dan kekeluargaan masih tetap terpancar dari segenap peserta reuni yang hadir. Terlebih lagi saat beberapa guru yang sudah pensiun yang pernah mengajar di angkatan ’96 diminta untuk mendemonstrasikan kembali cara mengajar mereka di hadapan para rekan alumni yang berperan sebagai siswa lagi, sungguh pengalaman yang tidak tergantikan.
Sebagai ucapan terimakasih dan kenangan-kenangan menjelang penghujung acara, para alumni angkatan ’96 yang diwakili oleh saudara Lukman Indra R. Hirmandho selaku Ketua Penyelenggara dan saudara Gaga Nur Nugraha selaku alumni angkatan ’96 yang pernah menjabat sebagai Ketua OSIS di sekolah, menyerahkan plakat kenangan Angkatan ’96 kepada pihak sekolah yang diwakili oleh Bapak Teddy Mardianto, S.Pd. Selain itu, panitia juga menyediakan bingkisan kenang-kenangan untuk guru-guru serta perwakilan yang hadir pada kesempatan itu.
Penyerahan plakat dan bingkisan kenang-kenangan kepada guru-guru undangan yang hadir |
Dari semua ini kita belajar bahwa reuni tidak hanya menjadi ajang kumpul-kumpul melepas rindu, namun juga membawa harapan menyambung kembali tali silaturahmi yang mungkin sempat terputus, mengembalikan lagi eksistensi diri yang mungkin pernah terlupakan, dan tentu saja untuk dijadikan momen yang tepat bagi kita untuk melihat diri kita ke belakang, melalui kenangan-kenangan positif yang membekas dalam diri kita, agar kita selalu mengingat-ingat bahwa kita memang sudah berkembang menjadi manusia yang lebih baik.
-------------------------o-O-o-------------------------
Dengan diiringi latar belakang tayangan foto-foto masa sekolah dulu, suasana haru biru yang tersisip diantara keakraban di simpang perpisahan menandai berakhirnya acara Reuni 20 Tahun ini, membuat kita menyadari kembali betapa bernilainya arti persahabatan.
“Good friends are like stars. You can’t always see them, but you realize they will always be there.”
-po
Jajaran panitia penyelenggaraan Reuni 20 Tahun Angkatan '96 SMP Negeri 4 Cirebon (kecuali 1 orang di belakang yang numpang berfoto) |